Seiring berjalannya waktu, smartphone berembel-embel Docomo pun mulai masuk ke Indonesia. Tak terkecuali Xperia XZ ini. Bukan Docomo saja, rival nya yang lain un juga ikut masuk mengembeli Xperia XZ ini. Yakni, KDDI AU dan Softbank. Kita sebut ketiganya Docomo, AU, dan Softbank dengan Japan Set. Untuk penjelasan lebih lengkap tentang perbedaan ketiganya, mengapa bisa masuk di Indonesia, dan mengapa harganya lebih murah. Sobat bisa membaca artikel Xperiaedge sebelumnya.
Apa itu Docomo? Mengenal Lebih Dalam Smartphone Docomo, au, dan Softbank
Tips Ampuh Membedakan Xperia Global dengan Japan Set (Docomo, Au, dan Softbank)
Pada Xperia XZ Docomo sangat banyak kita jumpai aplikasi-aplikasi Docomo yang tidak berguna sama sekali dan lebih parahnya sebagian dari aplikasi tersebut berjalan di latar belakang yang pastinya menguras baterai dan memehuni ram. Salah satu cara untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan melakukan flashing terhadap smartphone Sony Xperia XZ. Sebenarnya kita dapat menghilangkan aplikasi-aplikasi tersebut dengan cara debloat yang telah kami post sebelumnya.
Tutorial Menghapus Aplikasi Bawaan atau Bloatware (Debloat) Sony Xperia Global, Docomo, Au dan Softbank Tanpa Root
Namun, sangat disayangkan apabila kita menggunakan tutorial debloat aplikasi-aplikasi bawaan tadi maka aplikasi akan kembali apabila kita melakukan reset pabrik pada Xperia XZ.
Oleh karena itu, kami sangat menyarankan sobat-sobat untuk flash Xperia XZ Docomo dengan firmware global. Namun, jika sobat membutuhkan fitur NFC lebih baik urungkan saja niat untuk berhijrah ke firmware global. Alsannya sudah pasti karena menggunakan firmware global di Xperia XZ Docomo akan membuat NFC tidak aktif.
Tanpa basa-basi lagi, langsung saja kita bahas bagian inti pada postingan ini
Pra-Flash Sony Xperia XZ Docomo (SO-01J) dengan Firmware Global.
Pastikan syarat-syarat, alat, dan bahan dibawah ini terpenuhi.1. Siapkan PC dan kabel USB.
2. Download Sony Flashtool versi 0.9.25beserta drivernya disini. Tutorial instalasi flashtool sobat bisa cek Tutorial Lengkap Instal Sony Flashtool windows 7, windows 8, windows 10, dan Linux Ubuntu. Sobat juga harus menginstal driver manual Xperia XZ, file driver manual serta tutorial instalasi driver sobat bisa cek Tutorial Menginstal Driver Manual Flashtool Xperia
3. Siapkan firmware Xperia XZ Global F8331. Sobat bisa download firmware di Xperifirm. Download Xperifirm disini. Jika kita mendownload firmware di Xperifirm maka kita diwajibkan untuk mem-bundle firmware yang kita download tersebut. JIka sobat bingung, sobat bisa cek Tutorial Download Firmware FTF di Xperifirm serta Cara Buat atau Bundiling FTF nya
4. Sudah Unlock Bootloader. Jika belum, sobat bisa ikuti postingan kami sebelumnya Cara Mudah Relock Bootloader dan Unlock Bootloader Sony Xperia via Flashtool
5. Pastikan baterai Xperia berada di atas 50%
NB :
- Download semua file di atas di PC bukan di Smartphone.
- Sangat disarankan untuk mencadangkan data-data penting. Karena Flashing akan menghapus semua data-data pada smartphone baik data itu penting atau tidak.
- Firmware yang sudah berhasil di bundle di pindahkan ke folder default penyimpanan firmware flashtool. biasanya berada pada drive C:\Users\nama_PC_anda\.flashTool\firmwares
setelah kita memenuhi hal-hal diatas, mari kita lanjutkan ke tahap eksekusi.
Tutorial Flash Sony Xperia XZ Docomo dengan Firmware Global
1. Buka flashtool. Klik logo petir pada sudut kiri atas. Lalu pilih flashmode.2. Pilih firmware yang telah di bundle tadi
3. Centang semua opsi pada wipe sin. lalu klik flash.
4. Tunggu sejenak, flashtool akan menyiapkan firmware untuk di flash.
5. Jika flashtool sudah selesai menyiapkan firmware, maka akan muncul jendela pop-up untuk menghubungkan Xperia ke PC.
6. Matikan Xperia. Tahan Volume bawah sambil menghubungkan Xperia ke PC menggunakan kabel USB.
7. Jika sudah terhubung dengan benar, maka flashing akan berjalan secara otomatis. Tunggu saja prosesnya.
8. Jika bar hijau pada flashtool sudah kosong dan sudah ada tulisan "flashing finished" pada log flashtool, berarti flashing sudah selesai. Silahkan nyalakan Xperia untuk membuktikan apakah flashing berhasil.
Jika sobat gagal dalam menerapkan tutorial diatas beritahu kami di kolom komentar. Kami akan berusaha merespon secepat mungkin.
Semoga tutorial ini bermanfaat bagi sobat semua. Jika ada kerancuan, kebingungan, link mati, dan hal-hal lainnya, sobat bisa berkomentar di kolom yang Xperiaedge sediakan dibawah ini.